Detail Berita

Beranda / Berita / Detail Berita

Workshop Penyusunan Perencanaan Penilaian Kinerja Guru Melalui PMM

Sabtu, 13 Januari 2024 21:43 WIB 0 Komentar 1267

Sabtu, 13 Januari 2024

Editor. Tim Media SMA Negeri 1 Terara

Lombok Timur- SMAN 1 Terara menggelar kegiatan workshop dalam rangka meningkatkan pengetahuan, wawasan, dan kreativitas dalam menyusun perencanaan  penilaian kinerja guru melalui Platform Merdeka Mengajar (PMM). Kegiatan tersebut berlangsung di ruang guru mulai pada pukul 08.00  s.d. pukul 04.30 Wita, diikuti oleh semua guru. Kegiatan workshop merupakan  salah satu program kerja bidang akademik, bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru dalam melaksanakan proses pembelajaran. Adapun narasumber pada kegiatan workshop hari ini yakni Toto Raharjo, M.Pd., ( pengawas pembina SMAN 1 Terara) yang akan memberikan beberapa materi diantaranya; (1) Pengelolaan penilaian kinerja guru (PKG) dan e- kinerja melalui PMM. (2) Praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai (SKP) melalui PMM. Sabtu, (13/1)

Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikburiteks) mengembangkan Platform Merdeka Mengajar ( PMM) merupakan platform edukasi yang menjadi teman penggerak untuk pendidikan dalam mengwujudkan Pelajar Pancasila yang  memiliki fitur Belajar, Mengajar, dan Berkarya.

PMM memberikan kesempatan bagi guru untuk terus belajar dan mengembangkan kompetensinya dimana pun guru berada serta mendorong guru untuk terus berkarya dimana PMM menyediakan wadah untuk berbagi praktik baik dalam implementasi kurikulum merdeka, yang menjadi landasan bagi pendidik yang lebih inklusif, kreatif, dan kolaboratif.

Kegiatan workshop pengelolaan penilaian kinerja guru ( PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan  praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai ( SKP) melalui PMM. Sebelum pemaparan materi dimulai oleh narasumber. Kegiatan ini dibuka langsung oleh wakil kepala sekolah bidang hubungan masyarakat (Humas) H Lalu Muhammad Thayib, S.Pd.. Dalam isi sambutanya menyampaikan tentang poin-poin penting  terkait dengan pengelolaan penilaian kinerja guru ( PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai (SKP) melalui PMM yang harus dipelajari bersama. Lebih lanjut, sebelum menutup kata sambutnya dia menyampaikan harapan  kepada peserta workshop agar apa yang disampaikan oleh narasumber cepat dipahami, agar penyusunan PKG dan e-kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai (SKP) dapat terlaksana dengan cepat, tepat,  dan kompak dalam melakukan pengisian. Tegasnya.

Sementara, Lalu Irpahlan, S.Pd., wakil kepala sekolah bidang kurikulum menambahkan yang mengatakan “ Melalui kegiatan workshop ini  kita semua dapat meningkatkan pengetahuan, wawasan, dan keterampilan dalam belajar, mengajar, dan berkarya. Oleh karena itu, mari kita mengikuti kegiatan ini dari awal sampai akhir, mengingat pentingnya kegiatan ini terkait pengelolaan penilaian kinerja guru (PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai (SKP) melalui PMM. Sambungnya.

Toto Raharjo sebagai pemateri. Namun, sebelum memaparkan materi dia memberikan penguatan kepada Bapak/ Ibu guru  tentang pengelolaan penilaian kinerja guru ( PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai ( SKP) melalui PMM dapat dipahami apa yang disampaikan, bertujuan untuk saat praktik pengisian PKG dan e-kinerja PMM  dan praktik penyususnan sasaran kinerja pegawai (SKP) nanti mudah dalam menyelesaikan pengisiannya. Selain itu, dia memberikan penguatan  agar menjadi guru yang berkompeten dengan mengikuti kegiatan-kegiatan pengembangan diri, terutama melalui Platform Merdeka Mengajar (PMM). Lebih lanjut Toto Raharjo menjelaskan bagaimana cara mengisi disetiap bagian yang ada dalam PMM sehubungan dengan pengelolaan penilaian kinerja guru ( PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai ( SKP) selama satu semeter.  

Sebagai penutup kegiatan workshop Bapak/Ibu guru melakukan aksi praktik pengisian pengelolaan penilaian kinerja guru ( PKG) dan e- kinerja melalui PMM dan praktik penyusunan sasaran kinerja pegawai (SKP) sesuai dengan materi yang sudah dipaparkan oleh narasumber. Kegiatan workshop dilaksanakan sampai pukul  04.30 Wita  sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan pada surat udangan workshop yang di buat  oleh wakil kepala sekolah bidang kurikulum dua hari yang lalu. ***


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru