Detail Berita

Beranda / Berita / Detail Berita

Waka Humas Lalu Muhammad Thayib Pembina Upacara Hari Guru di SMAN 1 Terara

Rabu, 26 November 2025 12:54 WIB 0 Komentar 57

Lotim-Selasa, ( 25/11/25) kemarin. Keluarga besar SMAN 1 Terara melaksanakan  peringatan Upacara Hari Guru Nasional. Upacara ini dilangsungkan di lapangan basket, mulai pada pukul 07.15 menit. Adapun petugas upacara dari organisasi siswa intra sekolah (OSIS), mereka melaksanakan tugasnya dengan baik. Hari guru tahun ini mengangkat tema “ Guru Hebat, Indonesia Kuat.” Rabu, ( 26/11/25 )

H. Lalu Muhammad Thayib,S.Pd.,bertindak sebagai pembina upacara, ia membacakan teks pidato dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia.

Tidak hanya itu, setelah membacakan teks pidato. Ia memberikan penguatan kepada peserta didik SMAN 1 Terara, menyatakan. “ Menurutnya kunci sukses itu diantaranya; Pertama, menilai diri sendiri, apakah kita sudah mentaati perintah Allah SWT. Kedua, apakah kita sudah hormat kepada kedua orang tua kita. Ketiga, apakah kita sudah hormat kepada bapak/ ibu guru kita. Ujarnya.  Lanjut H. Lalu Muhammad Thayib.

“Dengan apa yang banyak ditampilkan di media sosial. Banyak yang kita lihat dengan terang-terangan berani menantang guru, menolak perintah yang diberikan oleh bapak/ibu guru, dan dengan kita tidak hormat kepada guru. Sesungguhnya keberkahan dari ilmu yang kita dapatkan jauh dari apa yang diharapkan. Jadi, ilmu itu selain bisa digunakan untuk meningkatkan kualitas hidup kita, memberikan keberkahan, memberikan kebahagian bagi kita dan keluarga kita baik di dunia sampai akhirat.” Tegasnya, H. Lalu Muhammad Thayib. Selasa, ( 25/11/25)

Selanjutnya, setelah isi amanat pembina selesai disampaikan. Dilanjutkan dengan penampilan dari peserta didik seperti membaca puisi, melukis, bernyanyi,  menari, dan membaca doa. Peserta yang tampil pada kesempatan ini yakni peserta yang telah berhasil meraih juara pada Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional  (FLS3N) 2025 tingkat Kabupaten Lombok Timur. Kolaborasi yang baik ditampilkan oleh mereka dan membuat suasan upacara Hari Guru Nasional 2025 di SMAN 1 Terara berbeda dari tahun sebelumnya. Tidak kalah menariknya juga, semua wajah senyum dan penuh kebahagian, tampak jelas tali persaudaraan begitu kental saat pemotongan nasi tumpeng dan pelepasan balon oleh keluarga besar SMAN 1 Terara seiring mengucapkan selamat Hari Guru “ Guru Hebat, Indonesia Kuat.”


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru