Sekolah Hebat Berprestasi
Lombok Timur-Upacara bendera peringatan Hari Kartini dimulai pada pukul 07.30 Wita. Dimana keluarga besar SMAN 1 Terara melaksanakan upacara dengan hikmad. Pada kesempatan ini, H. Lalu Muhammad Tahyib, S.Pd, wakil kepala sekolah bidang hubungan masyarakat mewakili kepala sekolah bertindak sebagai pembina upacara. Sementara, petugas upacara yakni dari anggota osis menjalankan tugasnya dengan baik. Senin, (22/4)
Ibu R.A. Kartini lahir pada tanggal 21 April 1879. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan Perempuan Nusantara dalam memperjuangkan hak-hak wanita, agar setara dengan hak pria terutama dalam bidang pendidikan. Berkah perjuangan beliau, sehingga ditetapkan pada tanggal 21 April sebagai hari peringatan kelahiran Pahlawan Kemerdekaan Nasional Raden Ajeng Kartini.
Berlasungnya upacara bendera peringatan Hari Kartini. Sebelum pembina upacara menyampaikan isi amanat pembina upacara. Pada kesempatan ini, keluarga SMAN 1 Terara memberikan apresiasi kepada pembina olimpiade dan siswa yang telah berhasil meraih peringat setelah mengikuti olimpiade OSN Tingkat Kabupaten. Berdasarkan surat hasil pelaksanaan OSNK 2024 yang diterbitkan pada tanggal 15 April. Tercatat ada dua siswa SMAN 1 Terara yang dapat peringat dan lolos sebagai finalis Olimpiade Sains Nasional Tingkat Provinsi jenjang SMA/MA/Sederajat tahun 2024.
H. Lalu Muhammad Thayib mewakili kepala sekolah dan semua guru dalam menyerahkan apresiasi penghargaan kepada kedua siswa telah berhasil meraih peringkat OSNK 2024 dan dua pembina olimpiade SMAN 1 Terara dalam prestasinya membina diantaranya; pertama, atas nama Nazalia Alienta siswi masih duduk di bangku kelas XI berhasil meraih peringat 2 Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten pada bidang matematika di berikan apresiasi sebesar Rp. 500.000,00 Kedua, atas nama Rizki Multia Gazali siswa masih duduk di bangku kelas 10 berhasil meraih peringkat 10 olimpiade bidang astronomi di berikan apresiasi sebesar Rp. 250.000,00
Sementara, pembina olimpiade SMAN 1 Terara juga ikut diberikan apresiasi setelah mereka bersungguh-sungguh dalam memperjuangkan peserta olimpiade, sehingga kedua siswa tersebut mampu meraih peringkat dan berhak mengikuti Olimpiade Sains Nasional ke Tingkat Provinsi. Adapun nama pembina yakni. Pertama, atas nama Erinawadi, S.Pd., selaku pembina olimpiade bidang matematika, diberikan apresiasi penghargaan sebesar Rp. 500.000,00 dalam prestasinya membina siswa pada OSNK 2024. Kedua, atas nama Siti Maenah,S.Pd., Pembina olimpiade Astronomi, diberikan apresiasi penghargaan sebesar Rp. 250.000,00 dalam prestasinya membina siswa pada OSNK 2024.
Lebih lanjut, seusai pemberian apresiasi penghargaan kepada siswa dan pembina. H. Lalu Muhammad Thayib menyampikan isi amanat pembina upacara dalam rangka peringatan R.A Hari Kartini yang dapat dikutip menyatakan mengenai Ibu R.A. Katini dikenal sebagai tokoh emansipasi wanita, menetang keras pasifnya posisi perempuan wanita di Indonesia. Pendapat beliau yakni perempuan juga memiliki hak dan kapabilitas sama untuk melakukan apa yang saat itu hanya bisa dilakukan laki-laki salah satunya dalam bidang meraih pendidikan. Ujarnya dalam menyampaikan sejarah Ibu R.A. Kartini di depan siswa/ SMAN 1 Terara. Lanjut, sebagai penutup isi amanat pembina upacara penyatakan perjuangan yang dilakukan oleh Ibu R.A. Kartini telah menyentuh nilai-nilai dasar harus dimiliki Perempuan. Berdasarkan pemikirannya, kita dapat merasakan arti dari kesetaraan dalam bidang Pendidikan, pergerakan nasional, dan kebebasan berpendapat, tutupnya.
Upacara bendera peringatan Hari Ibu R.A. Kartini berjalan dengan hikmad sesuai dengan keinginan kita bersama. Upacara di tutup dengan doa. Selesai upacara bendera, selanjutnya kegiatan belajar mengajar sampai dengan pukul 02.00 Wita.
Komentar (0)