Detail Berita

Beranda / Berita / Detail Berita

Kegiatan Ekstrakurikuler Di SMA Negeri 1 Terara

Kamis, 3 Agustus 2023 18:00 WIB 0 Komentar 170

Lombok Timur – Pendidikan disekolah tidak hanya mempertajam kecakapan akademik peserta didik. tetapi, di satu sisi juga memfasilitas pengembangan bakat dan minat, serta karakter peserta didik. Hal tersebut juga salah satunya dapat didukung dengan kegiatan ekstrakurikuler yang relevan. Berdasarkan hal tersebut, SMA Negeri 1 Terara tetap melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler oleh masing-masing pembina sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan. Sebab, ekstrakurikuler penting dalam memfasilitas setiap bakat dan minat, serta mengembangkan karakter peserta didik.  

Menurut Halid, S.Pd., selaku wakil kepala sekolah bidang kesiswaan, yang mengatakan“ Kegiatan ekstrakurikuler tidak hanya fokus pada pelatihan saja. Namun, kegiatan ekstrakurikuler memberi pengaruh positif dalam membentuk karakter peserta didik, sehingga dengan diselenggarakan ekstrakurikuler di SMA Negeri 1 Terara merupakan salah satu langkah yang trategis untuk dapat memperkuat karakter peserta didik. Ada pun di sisi lain kegiatan ekstrakurikuler ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan yang dapat diintegrasikan untuk mendukung tercapainya Profil Pelajar Pancasila dalam menguatkan enam dimensi yakni beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia. Berkebinekaan global, bergontong royong, kreatif, bernalar kritis, dan mandiri.” Terangnya.

Dikutip dari laman Kompas.id, Merujuk Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ( Permendikbud) Nomor 62 Tahun 2014, disebutkan bahwa pengembangan kegiatan ekstrakurikuler dilakukan dengan mengacu pada prinsip partisipasi aktif dan menyenangkan dan tetap berupaya menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan bebas dari kekerasan. Satuan pendidikan memang diberi kebebasan menentukan ekstrakurikuler pilihan bagi peserta didik, tetapi diharapkan tetap sesuai dengan peraturan yang telah dikeluarkan Kemendikbudristek.

Lebih lanjut Halid, memaparkan, bentuk ekstrakurikuler di SMA Negeri 1 Terara bervariasi terdiri dari bidang akademik dan nonakademik. Ada pun ekstrakurikuler bidang akademik seperti Olimpiade fisika, olimpiade ekonomi, English club, Desain Grafis, olimpiade kimia, olimpiade astronomi, olimpiade geografi, olimpiade biologi, olimpiade matematika, baca Al- Qur’an, kegiatan ilmiah remaja ( KIR), dan olimpiade kebumian.

Sedangkan ekstrakurikuler bidang nonakademik seperti futsal, takraw, bola basket, seni musik, teater,  bola voli, capas, drumben, sepak bola, kepramukaan, palang merah remaja ( PMR) tata busana, karate dan atlentik.

  

Dalam proses pelaksanaan ekstrakurikuler di SMA Negeri 1 Terara yang berpusat pada peserta didik dan dilakukan diluar jam belajar.Pelaksanaanya di bawah bimbingan dan pengawasan pembina ekstrakurikuler masing-masing.*** ( run/8)


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru