Sekolah Hebat Berprestasi

Lotim-Kamis (7/1/2026) Siswa SMAN 1 Terara sebelum mengikuti kegiatan belajar mengajar, mereka terlebih dahulu melaksanakan kegiatan imtaq pagi. Imtaq ini dilangsungkan di lapangan basket mulai pada pukul 07.00 wita. Imtaq ini dimulai dari shalat dhuha dan dilanjutkan dengan membaca Asmaul Husna.
Pihak sekolah dalam menjalankan program Imtaq pagi. Semua Bapak/Ibu guru mendampingi siswa saat kegiatan berlangsung, sementara wali kelas setiap hari mencatat siswa binaanya baik yang imtaq maupun tidak mengikuti Imtaq pagi. Tidak hanya itu, wali kelas selain mencatat siswa binaanya, ia juga setiap hari mengisi daftar hadir dan hasil daftar hadir siswa dan wali kelas akan menjadi bahan evaluasi bagi kepala sekolah. Rabu, ( 14/1/26)
Muhammad Yahya, selaku guru Pendidikan Agama Islam sebagai imam melaksanakan shalat dhuha dan memimpin dalam membaca Asmaul Husna, serta zikir dan doa. Setelah itu, Yahya juga menyampaikan tentang kegiatan Imtaq. Sebagai salah satu dalam membentuk karakater kita dengan menanamkan nilai-nilai religius, moral, dan sosial melalui kegiatan rutin seperti shalat dhuha, membaca Al-Qur’an, membaca Asmaul Husna. Selain itu, kegiatan Imtaq juga membangun karakter seperti disiplin, jujur, tanggung jawab, dan cinta damai. Jadi, menjadi siswa tidak hanya cerdas secara akdemik, tetapi juga berakhlak mulia. Jelasnya Yahya dalam ceramahnya tadi pagi.
Sementara, wakil kepala sekolah bidang kurikulum Lalu Irpahlan pada kesempatan pagi ini ia menyampaikan tentang tanggal- tanggal penting seleksi SNBP dan SNBT, mulai dari pembuatan akun sampai dengan tanggal pelaksanaannya. Lalu Irpahlan menyampaikan informasi ini khusus untuk kelas XII.
Komentar (0)