Sekolah Hebat Berprestasi
Lotim-SMAN 1 Terara menggelar rapat bersama wali murid, khususnya wali murid siswa masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur SNBP 2025. Kegiatan tersebut dilangsungkan di mushalla mulai pada pukul 09.00 Wita.Tercatat sebanyak 173 wali murid menghadiri kegiatan rapat tersebut berdasarkan jumlah siswa yang masuk perguruan tinggi negeri ( PTN) melalui jalur SNBP 2025 sebanyak 173 orang. Pertemuan ini membahas persiapan langkah selanjutnya yakni membangun komitmen bersama wali murid untuk memberikan motivasi penuh kepada siswa yang sudah mendaftar melalui jalur SNBP untuk tetap belajar dalam rangka mempersiapkan diri mereka menghadapi seleksi masuk perguruan tinggi negeri ( PTN). Selasa, ( 25/2)
Lalu Irpahlan, S.Pd., wakasek bidang kurikulum mewakili kepala sekolah dalam memimpin rapat di damping oleh tiga orang tim kurikulum. Dalam pembukaan, ia memberikan apresiasi atas kehadiran para wali murid telah menghadiri undangan.
Dalam kesempatan ini, Lalu Irpahlan menjelaskan berbagai langkah telah dilakukan sekolah untuk mempersipakan siswa yang masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur SNBP seperti melakukan pendataan berdasarkan nilai raport dari semester 1 s.d. 5 dan prestasi nonakademik. Selanjutnya melakukan sosialisasi kepada siswa sehubungan tanggal pendaftaran serta dokumen harus dipersiapkan saat proses pendaftaran. Adapun saat proses pendaftaran didampingi langsung oleh tim kurikulum di ruang leb komputer. Ujarnya.
Lanjut Lalu Irpahlan memaparkan setelah melalui berbagai prosedur dilaksanakan untuk mensukseskan proses pendaftaran siswa yang masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur SNBP. Langkah selanjutnya untuk mendukung kesuksesan lebih lanjut agar semuanya lulus seleksi pada waktunya nanti tidak lepas dari peran dan dukungan penuh dari para wali murid. Kerja sama dan membangun komitmen merupakan kunci keberhasilan. Oleh karena itu, kami berharap wali murid dapat mendukung secara aktif salah satunya melalui perhatian kepada anak kita dirumah untuk tetap belajar. Tegasnya
Tidak hanya itu, Lalu Irpahlan di penghujung pembahasan menyampaikan apa bila nanti putra dan putrinya nanti lulus seleksi jalur SNBP harus diambil sesuai perguruan tinggi negeri (PTN) yang sudah dipilih. Jangan sampai tidak mengambilnya setelah lulus seleksi, sebab konsekuensi kepada siswa itu sendiri dan adik-adik kelasnya serta sekolah. karena tahun lalu ada siswa yang lulus seleksi jalur SNBP. Anak tersebut tidak melanjutkan hasil seleksinya setelah dinyatakan lulus. Oleh karena itu, kami berharap tidak ada kejadian seperti itu lagi. Tuturnya dihadapan para wali murid.
Sementara, wali murid dari siswi bernama Baiq Gifa Permata Rizki yakni Lalu Nasrin Muhtar, S.E. menyatakan “ Memberikan apresiasi atas upaya sekolah dalam mendukung keberhasilan siswa. Semoga seluruh siswa baik yang masuk perguruan tinggi melalui jalur SNBP, SNBT maupun siswa masuk perguruan tinggi negeri (PTN) secara mandiri, berharap semuanya lulus seleksi” Bebernya lelaki memakai baju korpri dan peci hitam saat ditemui di halaman depan sekolah SMAN 1 Terara, tadi pagi.
Lalu Nasrin Muhtar juga menyatakan membangun komitmen pihak sekolah dan wali murid untuk terus bersinergi dalam mendukung setiap kegiatan sekolah bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan siswa. Oleh karena itu, kami akan terus bersinergi dengan pihak sekolah untuk mendukung program sekolah demi kesuksesan siswa. Tutupnya.
Komentar (0)